Gubri : Hormati Penggeledahan KPK

Berita Riau, Gubernur Riau HM Rusli Zainal mengatakan tetap menghormati penggeledahan ruang kerjanya yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin kemarin, sebagai sebuah langkah dan proses hukum. Gubri juga meminta semua pihak menghormati yang sudah dilakukan adalah untuk pembangunan di Riau.

Hal ini diungkapkan Gubri usai acara penandatanganan MoU antara Pemprov Riau dengan Kejaksaan Tinggi Riau di Gedung 9 Lantai Kantor Gubernur Riau, Selasa (26/2/2013).

"Kita menghormati (penggeledahan) dan menghargai itu sebagai bentuk proses hukum," kata Gubri menjawab sejumlah wartawan. 

Sebelumnya, saat acara penandatanganan MoU berlangsung Gubri juga menyinggung status tersangka yang sedang disandangnya. Saat itu Gubri meminta semua pihak menghormati apa yang dilakukakannya adalah untuk pembangunan di Riau.

"Hormatilah semua ini karena yang saya lakukan untuk pembangunan di Riau," ucap Gubri.

Sebelumnya diberitakan belasan penyidik KPK menggeledah ruang kerja Gubernur Riau, ruang kerja Sekdaprov Riau dan ruang kerja Biro Hukum Setdaprov Riau untuk melengkapi berkas yang berkaitan dengan kasus korupsi yang dilakukan Gubernur Riau HM Rusli Zainal. (situsriau.com)

Posting Komentar

0 Komentar